FISIPERS - Good News, Good IdeasFISIPERS - Good News, Good Ideas
  • Home
  • Berita
  • Opini
  • Seputar FISIP
  • Kategori Lainya
    • Edukasi
    • Event
    • Hiburan dan Gaya Hidup
    • Teknologi
  • Pages
    • Tentang Kami
    • Kontak
    • Galeri
Reading: Psychocare 2025 ‘Express Yourself: Let Your Creativity Shine’ oleh HIMAPSI Universitas Mulawarman
Share
Notification Show More
Latest News
FISIP FESTIVAL 2025: “Spektrum Kreasi Sosial” adalah Wadah untuk Kolaborasi dan Kreasi Mahasiswa
October 25, 2025
SEC FISIP Unmul Hidupkan Kreativitas Lewat YPF 2025 : Wadah Kolaborasi UMKM & Mahasiswa
October 14, 2025
Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HIMIP) Tunjukkan Aksi Peduli Lingkungan Melalui Kegiatan Bebenah
October 14, 2025
Psychocare 2025 ‘Express Yourself: Let Your Creativity Shine’ oleh HIMAPSI Universitas Mulawarman
October 14, 2025
Dana Rp200 Triliun untuk Stabilitas: Solusi Nyata atau Hanya Janji Semata?
September 29, 2025
Aa
Aa
FISIPERS - Good News, Good IdeasFISIPERS - Good News, Good Ideas
  • Berita
  • Seputar FISIP
  • Edukasi
  • Event
  • Opini
  • Hiburan dan Gaya Hidup
  • Teknologi
  • Categories
    • Seputar FISIP
    • Opini
    • Berita
    • Hiburan dan Gaya Hidup
    • Event
    • Teknologi
    • Edukasi
  • Bookmarks
  • Lainya
    • Tentang Kami
    • Kontak Kami
    • Galeri
Have an existing account? Sign In
  • Advertise
© 2022 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fisipers, made with ❤ with aplikasidagang.com
FISIPERS - Good News, Good Ideas > Blog > Seputar FISIP > Psychocare 2025 ‘Express Yourself: Let Your Creativity Shine’ oleh HIMAPSI Universitas Mulawarman
Seputar FISIP

Psychocare 2025 ‘Express Yourself: Let Your Creativity Shine’ oleh HIMAPSI Universitas Mulawarman

FISIPERS UNMUL
By FISIPERS UNMUL Published October 14, 2025
Last updated: 2025/10/18 at 9:22 PM
Share
SHARE

FISIPERS — Dalam rangka menyambut World Mental Health Day atau Hari Kesehatan Mental Sedunia, Himpunan Mahasiswa Psikologi Universitas Mulawarman menggelar kegiatan tahunan bertajuk Psychocare 2025 (4/10) yang mengusung tema “Express Yourself: Let Your Creativity Shine”. Tema ini diangkat sebagai ajakan bagi setiap individu untuk berani mengekspresikan diri secara jujur dan kreatif tanpa rasa takut dihakimi. Psychocare 2025 dirancang menjadi ruang aman bagi masyarakat, khususnya anak muda, untuk menyuarakan pikiran, emosi, dan pengalaman hidup melalui berbagai bentuk kegiatan kreatif.

 

Rangkaian kegiatan Psychocare 2025 dimulai sejak 31 Agustus 2025 melalui penyelenggaraan tiga lomba daring berskala nasional, yaitu lomba esai, infografis, dan videografi. Lomba ini menjadi wadah bagi masyarakat umum tanpa batasan usia untuk menyuarakan pengalaman, opini, dan edukasi tentang kesehatan mental dengan cara yang kreatif dan komunikatif.

 

Selanjutnya, kampanye kesehatan mental yang berlangsung dua hari pada 24 dan 27 September 2025. Hari pertama digelar di Taman Universitas Mulawarman, sementara hari kedua di GOR Kadrie Oening Samarinda dengan menggandeng Badan Eksekutif Mahasiswa Psikologi Universitas 17 Agustus 1945. Selama dua hari tersebut, pengunjung diajak berpartisipasi dalam berbagai booth interaktif seperti “Tell Me” “Hear Me”, dan “Spin the Wheel of Self-Care” yang mendorong refleksi diri dan ekspresi emosional secara terbuka.

 

Rangkaian kegiatan juga mencakup layanan konseling gratis pada 28 September di area kampus Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, khusus untuk mahasiswa aktif Universitas Mulawarman, bekerja sama dengan konselor dari IKAPSI. Layanan ini memberikan ruang aman bagi peserta untuk berbagi cerita dan mencari solusi atas berbagai tantangan yang mereka hadapi.

 

Sebagai puncak acara, malam apresiasi Psychocare 2025 berlangsung pada 4 Oktober 2025 di UPTD Taman Budaya Kalimantan Timur. Malam tersebut diisi dengan pertunjukan seni, pemutaran karya pemenang lomba, sandiwara HIMAPSI, karaoke party bersama Midnight Project, serta berbagai booth reflektif dan bazar UMKM. Acara ini terbuka untuk umum dan dirancang sebagai ruang inklusif yang menyenangkan bagi siapa saja yang ingin hadir dan merayakan keberanian dalam mengekspresikan diri.

 

Dengan mengusung tagline “Craft the Day, Shine On Your Way”, Psychocare 2025 ingin menjadi ruang yang tidak hanya merayakan ekspresi diri, tetapi juga membangun kesadaran akan pentingnya merawat kondisi mental dan emosional. HIMAPSI mengundang seluruh masyarakat untuk ikut serta, berpartisipasi, dan merayakan keberanian dalam menjadi diri sendiri melalui karya, interaksi, dan kehadiran langsung di seluruh rangkaian acara Psychocare 2025

You Might Also Like

SEC FISIP Unmul Hidupkan Kreativitas Lewat YPF 2025 : Wadah Kolaborasi UMKM & Mahasiswa

Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HIMIP) Tunjukkan Aksi Peduli Lingkungan Melalui Kegiatan Bebenah

FISIP DATANG LAGI: FISIP HADIRI PKKMB UNMUL 2025

SOCIABILITY PROJECT 2025: UKM SEC FISIP UNMUL dan UKM FISIPERS Dampingi UMKM Samarinda dalam Strategi Branding Digital Berkelanjutan

FISIP Unmul Dorong Kolaborasi Sosial-Politik di Pembangunan IKN

FISIPERS UNMUL October 14, 2025
Share this Article
Facebook TwitterEmail Print
Previous Article Dana Rp200 Triliun untuk Stabilitas: Solusi Nyata atau Hanya Janji Semata?
Next Article Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HIMIP) Tunjukkan Aksi Peduli Lingkungan Melalui Kegiatan Bebenah

Stay Connected

Facebook Like
Instagram Follow
Youtube Subscribe

Latest News

FISIP FESTIVAL 2025: “Spektrum Kreasi Sosial” adalah Wadah untuk Kolaborasi dan Kreasi Mahasiswa
Uncategorized
SEC FISIP Unmul Hidupkan Kreativitas Lewat YPF 2025 : Wadah Kolaborasi UMKM & Mahasiswa
Seputar FISIP
Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HIMIP) Tunjukkan Aksi Peduli Lingkungan Melalui Kegiatan Bebenah
Seputar FISIP
Psychocare 2025 ‘Express Yourself: Let Your Creativity Shine’ oleh HIMAPSI Universitas Mulawarman
Seputar FISIP
//

Resmi didirikan pada tahun 2022, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fisipers merupakan unit kegiatan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman yang berfokus pada bidang jurnalistik dan fotografi.

Menu Lainya

  • PRIVACY NOTICE
  • YOUR PRIVACY RIGHTS
  • TERMS OF USE

Kategori

  • Berita
  • Seputar FISIP
  • Edukasi
  • Event
  • Hiburan dan Gaya Hidup
  • Opini
  • Teknologi
October 2025
M T W T F S S
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  
« Sep    

© 2022 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Fisipers, made with ❤ with aplikasidagang.com

Selamat Datang Di FISIPERS

Good News, Good Ideas

https://fisipers.fisip.unmul.ac.id

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?