FISIPERS – FiSIP Peduli kembali dilaksanakan oleh segenap lembaga mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Mulawarman (Unmul). Poster ajakan yang disebarkan berhasil mengundang perhatian bagi mahasiswa FISIP yang bersimpati untuk bersama-sama membantu korban yang terkena bencana kebakaran. Aksi penggalangan dana digelar di Simpang 4 Lembuswana dari pukul 16.00 hingga 18.00 WITA pada Rabu, (28/08/2024) lalu.
Nathan, staf Kementerian Sosial Masyarakat BEM FISIP Unmul, menyampaikan bahwa tujuan dari penggalangan dana ini adalah untuk membantu teman-teman yang menjadi korban bencana kebakaran di Kecamatan Sangkulirang, Kabupaten Kutai Timur. “Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang jumlahnya cukup banyak, mencapai hingga 350 kios terbakar, sehingga menyebabkan banyak kerugian,” ungkapnya.

Meskipun penggalangan dana ini tidak dilakukan secara rutin setiap bulan, namun aksi ini terus diupayakan pelaksanaannya pasca terjadi bencana di daerah sekitar. Dengan itu forum baru dibuka untuk donasi atau penggalangan dana bersama, jelas staf Sosmas tersebut. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai lembaga-lembaga Ormawa FISIP Unmul dengan penuh semangat dan antusias.
(emf/dn/rla)